De Gea menilai alami banyak perubahan sejak datang ke MU.
Rabu, 31 Desember 2014
Kiper Manchester United, David de Gea. (Globoesporte)
VIVAbola –
Kiper David De Gea mengaku sudah banyak berkembang dalam berbagai aspek
selama membela Manchester United. Bahkan, kiper asal Spanyol ini menilai
Setan Merah sudah mengubahnya seperti tokoh superhero, Kapten Amerika.Sejak didatangkan dari Atletico Madrid pada Juli 2011, De Gea memiliki bentuk fisik kurang baik. Tim fisik MU lantas membuat program khusus untuknya, yaitu latihan beban selama 3 hari dalam sepekan.
Bahkan, kiper yang kini menginjak usia 24 tahun itu pun harus melakoni latihan tambahan di setiap sorenya. Menurut De Gea, latihan tersebut memberikan dampak besar bagi tubuh dan kemampuannya.
"Dalam setahun, saya berubah menjadi Kapten Amerika. Latihan-latihan itu memberikan dampak besar bagi permainan saya," kata De Gea, seperti dilansir Daily Mail.
Musim ini, tampaknya akan menjadi penampilan terbaik De Gea di bawah mistar gawang MU. Perannya dalam menahan segala gempuran lawan, turut membantu tim asuhan Louis van Gaal ini meraih torehan tak terkalahkan dalam 9 laga terakhirnya.
Namun, hal tersebut tak membuat De Gea berpuas diri, baginya pujian takkan berarti apa-apa tanpa adanya peningkatan. Kiper kelahiran 7 November 1990 ini meyakini akan selalu berkembang.
“Betapa pun hebatnya Anda, Anda bisa selalu menjadi lebih baik dan selalu ada aspek dalam permainan yang bisa dikembangkan. Anda bisa mengembangkan segalanya,” katanya.
“Bagusnya penilaian orang tentang performa Anda atau betapa pun baiknya Anda menilai permainan sendiri, hal terpenting adalah berusaha meningkatkan semua aspek dalam permainan. Semoga, saya bisa lebih dari ini," sambung De Gea. (one)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar